ALHAMDULILAH, IKKP kembali meraih hasil gemilang…Seusai kemenangan matchday pertama atas Himasurya 3-1 kemarin. IKKP kembali menunjukkan kelasnya. Kali ini mereka menyudahi habis perlawanan Koala dengan mencukur 7-1.
Pertandingan kedua kubu pun berlangsung seru. Minus kapten utama "mas Sulist". Tim IKKP dengan anggota inti Eko(kipper), Mas Danang, Ayik, Sapi’I dan Luqman langsung menekan kubu tuan rumah. Hasilnya baru 1 menit pertandingan berjalan, Mas Danang ber hasil mengoyak jala tim Koala. 1-0 tim IKKP unggul. Unggul 1-0 tim IKKP terus menekan lawannya dengan tempo yang cukup cepat
Alhasil 4 gol tambahan lahir dari kaki Sapi’i, Luqman, Ayik, dan Samin. Tim Koala bukannya tanpa peluang. Mereka juga cukup sering mempunyai peluang yang harusnya bisa berbuah gol.Tapi penampilan apik kipper transferran asal Klaten itu berkali2 mementahkan peluang mereka. Dan babak pertama pun selesai dengan skor sementara 5-0 untuk IKKP
Di babak kedua, Tim IKKP sedikit mengendurkan serangan karena mulai digantinya beberapa pemain inti IKKP dengan pemain pelapis untuk memberikan kesempatan. Meskipun begitu mereka berhasil menambahkan 2 gol tambahan melalui kaki Mas Danang dan Rizal. Tim Koala berhasil menipiskan ketertinggalannya di menit-menit akhir jelang pertandingan usai.
Dengan hasil 7-1 ini, membuat langkah IKKP juara grup menjadi juara di event ini sangat terbuka lebar mengingat mereka terus meneruskan trend positif dengan meraih kemenangan di dua pertandingan awal
Maju terus IKKP…
Sing penting opo??? MENANG
Yo pora?? Yo
PATI PATI PATI^^
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar
Silahkan tulis komentar anda baik saran, kritik, dan lainnya agar kami menjadi lebih baik..
Anda dapat menggunakan smiley di bawah ini: