Salah satu kegiatan penting IKKP-STAN akhirnya
telah terlaksana. Bertempat di gedung G (teras selatan tepatnya) acara serah
terima jabatan pengurus antara kepengurusan 2010/2011 yang diketuai Muhammad
Ulinni’am ke Kepengurusan 2011/2012 yang diketuai Dhias Pradopo. Disela-sela acara tersebut juga diadakan
perkenalan dengan para alumni yang sekarang juga menuntut ilmu di kampus Ali
Wardana program D-III khusus. Tak
ketinggalan juga pemaparan Laporan pertanggung jawaban yang telah dilakukan oleh
IKKP.
Ketua IKKP sekarang merupakan hasil dari
Pemilihan Ketua IKKP pada tanggal 17-18 desember 2011. Pelaksanaan pemilihan ketua
merupakan salah satu acara dalam makrab IKKP 2011 yang dilaksanakan di Ciwide, Kab. Bandung jawa
barat.
Kepengurusan IKKP 2012 memang mengalami sedikit
permasalahan. Pertama yaitu sedikitnya anggota IKKP hal ini disebabkan hanya
dibukanya program Diploma I yang pendidikannya di Daerah.
Permasalahan kedua karena tidak adanya program
Diploma III tahun ini (2011) maka ada kemungkinan untuk tahun kedepan tidak ada
regenerasi kepengurusan. Jumlah anggota yang sedikit ini sangat berpengaruh
terutama dalam pelaksanaan kegiatan-kegiatan. Dengan jumlah lebih sediki maka
tugas yang dilakukan akan lebih berat maka dikawatirkan akan mempengaruhi
kinerja para anggota.
Walaupun dengan jumlah sedikit para pengurus
baru IKKP tetap optimis dapat memberikan kinerja yang tidak kalah dengan
pengurus sebelumnya. Hal ini dibuktikan dengan terpilihnya Pati menjadi salah
satu peserta Festival Budaya Nusantara 2012 (dulu dikenal dengan HOE). Selain itu
agenda try-out juga telah dijadwalkan untuk dilaksanakan. Disamping kedua acara
tersebut IKKP juga telah mengagendakan sejumlah acara lainnya yang bertujuan
meningkatkan kekompakan dan keakraban antar anggota IKKP baik yang masih menempuh
pendidikan maupun yang telah bertugas.
Susunan Kepengurusan IKKP-STAN 2012 yaitu
sebagai berikut:
Ketua
Dhias Pradopo
Wakil Ketua
Prasetya Utama
Sekretaris
Rizki AmaludinRahma Intan A.
Bendahara
Bayu Candra S.
Bayu Candra S.
Rizka Fahrani N. J.
[TIK2011-2012/darkhorn659]
0 komentar:
Posting Komentar
Silahkan tulis komentar anda baik saran, kritik, dan lainnya agar kami menjadi lebih baik..
Anda dapat menggunakan smiley di bawah ini: